Evaluasi Pelaksanaan Pencegahan Resiko Infeksi (Hand Hygiene) di RSU X Yogyakarta
Abstract
Health Associates Infections (HAIs) adalah masalah besar dalam keselamatan pasien. Pengawasan dan kegiatan pencegahan menjadi prioritas utama yang penting untuk dilakukan. Belum adanya evaluasi terkait pelaksanaan pencegahan resiko infeksi di RSU X Yogyakarta menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan. Pelaksanaan pencegahan resiko infeksi dilakukan dengan hand hygiene atau cuci tangan yang efektif dan benar dengan menerapkan enam langkah cuci tangan yang sempurna. Tujuan dari penelitian ini untuk melakukan evaluasi pelaksanaan pencegahan resiko infeksi di RSU X Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini dengan metode gabungan yaitu menggabungkan penelitian kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian didapatkan data kuantitatif bahwa pelaksanaan hand hygiene pada 32 perawat di RSU X Yogyakarta, terdapat 94% dari jumlah perawat pelaksana telah melakukan hand hygiene dengan sempurna pada setiap tindakan atau kegiatan yang dilakukan. Disamping itu, masih terdapat 6% dari total jumlah perawat belum melakukan hand hygiene dengan sempurna. Pada data kualitatif didapatkan hasil bahwasannya menurut informan pelaksanaan hand hygiene telah dilaksanakan dengan baik namun belum maksimal. Sarana Prasarana dan dokumen pendukung pencegahan resiko infeksi telah tersedia. Monitoring dan evaluasi telah dilaksanakan secara regular pada setiap bulannya. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pencegahan resiko infeksi (hand hygiene) telah terlaksana dengan baik namun belum maksimal dikarenakan faktor kesadaran atau kebiasaan. Bagi peneliti selanjutnya diharapkan mengambil data dengan sampel seluruh tenaga medis di rumah sakit, sehingga bisa tergambar pelaksanaan secara menyeluruh.